Pages

Kamis, 28 Februari 2013

Makanan Khas Papua Tengah Lengkap

3comments

Makanan Khas Papua Tengah Indonesia Lengkap. Ini dia Artikel berry blog kali ini kembali akan mengulas mengenai makanan ataupun minuman khas yang ada di indonesia secara lengkap aktual dan tajam terpercaya. jangan lupa sobat juga baca artikel berry blog sebelumnya mengenai makanan khas lainnya di indonesia dari 33 propinsi bahkan lebih.
Oke berikut makanan minuman khas Papua Tengah terkenal di indonesia :
Makanan Khas Papua Tengah Lengkap
Kue Sagu atau Bagea adalah kue yang berasal dari papua, bahan dasar pembuatan kue ini adalah tepung sagu. Kue sagu ini agak keras saat digigit tetapi kalau sudah ada di dalam mulut atau di celup ke air akan cepat lunak/ lembek.
Berikut daftar lainnya untuk nama-nama makanan khas Papua Tengah ini :

Papua
* Ikan Bakar Manokwari
* Aunu
* Ikan Bungkus
* Anuve Habre
* Ikan Kuah Kuning
* Aunu Senebre
* Eurimoo

Nah demikian dari berry blog mengenai kumpulan minuman makanan khas indonesia mengenai makanan khas Papua Tengah.
 http://www.berryhs.com/2012/12/makanan-khas-papua-tengah-lengkap.html
 

Makanan Khas Semarang


Berjalan-jalan di kota semarang, rasanya seperti kembali ke masa lalu. Begitu historisnya kota ini, sampai ke sudut-sudut kota, masih terasa hangatnya suasana tempo doeloe yang kental. Nampak di beberapa bagian, bangunan dari peninggalan Belanda dulu masih bertengger rapi melengkapi landscape kota. Sambil berjalan-jalan sore dikota Semarang yang hangat ini, asyiknya mencoba beragam kuliner khas semarang, apa saja sih?


Bandeng Presto
Bandeng Presto ini adalah masakan paling khas dan terkenal dari kota Semarang. Bahan dasarnya, tentu saja ikan bandeng, dimasak panci dengan panas dan tekanan tinggi atau biasa disebut presto. Saat ini, sudah ada panci khusus presto. Ciri khas dari bandeng presto duri ikan bandeng yang lunak hingga mudah dan enak untuk dimakan. Duri pada ikan, diketahui mengandung gizi yang tinggi, kalsium juga omega yang memperkuat kinerja otak.
Selain bandeng presto, di sentra-sentra penjualan bandeng presto yang banyak tersebar di kota Semarang, disediakan juga menu bandeng, yang dimasak dengan cara berbedam seperti banding dipepes, otak-otak, dipanggang ataupun digoreng kremes. Untuk banding presto biasa dan dilengkapi sambal. Bandeng presto sangat cocok dijadikan sebagai oleh-oleh, karena ketahanannya disimpan dalam lemari pendingin untuk waktu yang cukup lama. Bila Anda berkesempatan jalan-jalan di Semarang, cobalah ke pusat jajanan tradisional di sepanjang jalan Pandanaran untuk memborong bandeng presto yang gurih.

Lumpia 
Siapa yang tidak kenal lumpia? Jajanan yang terbuat dari lembaran tepung terigu berisi rebung (bamboo muda) ini merupakan trademark kuliner Semarang. Silahkan menyambangi kios-kios sentra lumpia di sepanjang Jalan Pandanaran, Jl.Pemuda di depan Pasar raya Sri Ratu atau sepanjang jalan MT.Haryono.
Untuk dapat mencoba berbagai pilihan lumpia kegemaran Anda,  ada lumpia yang disajikan dengan digoreng juga yang tanpa digoreng.  Atau, untuk isi, Anda dapat memilih selain rebung ada daging ayam atau sapi yang dirajang kecil-kecil. Lumpia sangat cocok sebagai teman teh sembari bercengkerama di sore hari.

Wingko Babat
Makanan yang terbuat dari kelapa dan beras ketan ini, awalnya berasal dari Babat, Jawa Timur. Namun, seiring waktu, justru menjadi jajanan khas andalan Semarang. Awalnya, jajanan berbentuk bulat ini, hanya memiliki satu rasa saja, kelapa. Tapi, karena banyaknya permintaan pasar, maka inovasi rasa diciptakan. Kini Anda dapat menikmati variant rasa wingko babat seperti coklat, durian, nangka dan lain-lain dari toko jajanan di jalan Pandanaran, Stasiun Tawang, Stasiun Poncol dan pusat penjualan Wingko Babat di Jalan Cendrawasih.

Tahu Pong
Jenis tahu khas Semarang ini, lain dari biasanya. Dinamakan Tahu Pong karena memang tahu ini tak berisi alias kopong, tahu yang bagian luarnya digoreng kering sedang bagian dalamnya berongga. Jika Anda ingin mencoba sensasi gurih garing dari tahu pong ini, silahkan mampir ke sekitar Jalan Gadjah Mada dan Jalan Depok. Tahu Pong juga biasa dinikmati dengan petis.

Wedang Tahu 
Selain makanan, Semarang juga memiliki minuman khas. Wedang tahu, minuman yang terbuat dari sari tahu dengan kuah beraroma jahe dan gula merah ini, sangat pas dinikmati saat dingin dimalam hari.  Saat ini, wedang tahu masih dapat ditemui di disekitar jalan Jagalan (belakang Kelurahan Jagalan)

Ganjel Rel
Nama yang aneh untuk jajanan ya? Memang, bila dilihat namanya, akan terdengar kurang pas tapi, jangan ragukan rasanya. Makanan berbasis roti dengan warna coklat yang didapat dari gula jawa dan diberi lapisan wijen diatasnya memiliki citarasa yang manis legit. Begitu pas untuk menemani snack time di pagi hari. Makanan ini adalah jajanan khas Kota Semarang yang popular tempo doeloe. Untuk asal mula nama ganjel rel sendiri, dikarenakan bentuknya yang besar, Saat ini, Anda dapat mencoba roti ganjel rel ini, dari toko roti HO Jalan KH.Wahid Hasyim.
 http://carapedia.com/makanan_khas_semarang_info2239.html
<p>Your browser does not support iframes.</p>
Home » » 10 makanan khas tradisional aceh

10 makanan khas tradisional aceh

Written By mus de oranje on 08 Agustus 2012 | 00:55

1. Manisan pala





Manisan pala merupakan salah satu jenis makanan ringan yang tergolong dalam kelompok manisan buah-buahan. Usaha pembuatan manisan pala tidak memerlukan teknologi yang sulit dan pembuatannya cukup mudah, oleh karena itu usaha ini mudah dilakukan oleh para pengusaha baru.


Pembuatan manisan pala umumnya dilakukan oleh pengusaha kecil di daerah penghasil pala. Kabupaten Aceh Selatan adalah kabupaten penghasil komoditi pala terbesar di Aceh bahkan di Pulau Sumatera. Manisan buah pala ini termasuk industri rumah tangga yang banyak dijumpai di Kabupaten Aceh Selatan. Selain diolah menjadi manisan dan sirup, pala dapat dibuat juga menjadi minyak pala yang berkhasiat tinggi untuk mengobati luka. Bahkan kini kue dan kembang gula pun dapat dibuat dari buah pala.


Manisan pala selain menjadi makanan ringan yang disajikan pada saat perayaan hari-hari besar lebaran dan tahun baru bagi masyarakat setempat juga dapat dijadikan buah tangan bagi wisatawan yang berkunjung ke daerah ini.


2.  Sanger 







Sanger adalah sejenis minuman yang hanya ada di Aceh. Sanger atau juga sering di sebut kopi sanger ini secara umum mirip dengan capucino, tapi menurut saya jauh lebih nikmat kopi sanger ini. Selain itu jika kita melihat sekilas maka sanger ini akan sangatlah tampak seperti kopi susu biasa, tetapi jika kita menilik dari rasanya, kopi sanger ini memiliki rasa yang sangat khas dan berbeda dari rasa kopi lainnya.


Memang dari dahulu Aceh ini terkenal dengan khas kopi saring/tarik-nya. Bagi para pecinta kopi sejati pasti akan segera dapat merasakan bedanya, apabila sudah merasakan kopi Aceh. Warung yang paling terkenal dalam menyajikan jenis minuman ini adalah warung solong di kawasan Ulee Kareng dan Chek Yuke di kawasan Mesjid Raya Baiturrahman, Banda Aceh. Selain itu, hampir di setiap ruas jalan di Banda Aceh pasti akan banyak kita temui warung-warung kopi, tempat nongkrong dari segala usia.



3.  Pisang Sale






Pisang adalah tanaman hortikultura yang cukup penting untuk kesehatan. Pisang yang sudah matang dapat diolah berbagai macam makanan salah satunya adalah disale alias pisang sale, pisang sale sudah lama dikenal sebagai makanan tradisional daerah, salah satunya pisang sale khas Aceh banyak dikawasan Kabupaten Aceh Timur yang merupakan sentra pisang sale untuk daerah Aceh.


Pisang sale khas Aceh, proses pembuatannya adalah pisang yang sudah matang di kupas kulitnya lalu dijemur dipanas matahari , setelah itu dilakukan penyaleaan/pengasapan sehingga pisang sale lebih tahan lama, seterusnya dioleskan/dilumuri gula tebu (bukan gula pasir),pisang sale mempunyai aroma dan rasa yang khas. Warnanya kecoklat-coklatan, agak berkilat sedikit membuat kita ingin mencicipinya.


Pisang sale merupakan makanan ringan masyarakat Aceh sejak zaman indatu dulu, yang sudah menjadi buah tangan dari Aceh. Pisang sale bisa langsung dimakan atau digoreng dengan tepung terlebih dahulu.


4.  Kembang loyang





Kembang loyang ini terbuat dari tepung roti yang di campur dengan gula dan telur serta pati santan. Adonan ini diaduk hingga rata lalu cetakan kembang loyang dicelupkan ke dalam adonan kemudian digoreng ke dalam penggorengan.


Kue ini sering kita jumpai disaat ada acara hajatan, tidak ketinggalan juga dipelosok-pelosok desa di Aceh kue sangat setia untuk menemani pada hari-hari besar agama, seperti waktu lebaran, serta cocok dinikmati pada waktu-waktu santai bersama keluarga.


5.  Lepat






Lepat, makanan ini di buat dari tepung ketan yang diisi dengan gula merah hingga kalis, kemudian di bungkus dengan menggunakan daun pisang dan di bagian tengahnya di beri kelapa parut yang telah di gongseng dengan gula yang di namakan inti lalu di kukus hingga matang. Lepat khusus di sajikan pada hari-hari tertentu pada masyarakat Gayo terutama menjelang puasa (megang) dan lebaran, makanan ini tahan lama jika di asapi dapat bertahan sampai 2 minggu.



6.  Rujak Aceh Samalanga





Rujak Aceh Samalanga, disebut demikian karena rujak Aceh tentunya banyak ditemukan di Aceh sampai dipelosok-pelosok desa. Samalanga merupakan salah satu kecataman yang terdapat di kabupaten Bireuen.


Keunikan rujak Aceh pada umumnya memiliki keistimewaannya yang terletak pada cita rasanya yang asam, manis dan pedas. Bahan-bahan yang digunakan memang relatif sama seperti pembuatan rujak pada umumnya, yang terdiri dari buah mangga, pepaya, kedondong, bengkuang, jambu air, nenas, dan timun, namun bumbu-bumbu yang digunakan, memiliki ciri khas tersendiri seperti garam, cabe rawet, asam jawa, gula aren (merah) yang cair, kacang tanah dan pisang monyet (pisang batu) atau rumbia (salak Aceh).


Yang menarik dari rujak Aceh Samalanga ini, di atas tempat ulekan yang besar terbuat dari batu itu bisa menampung untuk 50 porsi rujak, ada juga ulekan yang digunakan biasanya yang terbuat dari kayu jati. Cara penyajiannya rujak biasanya memang ddilakukan dengan dua cara, yaitu pertama ditaruh di dalam piring dan yang kedua ditaruh di atas daun pisang. Pembeli yang makan di warung, biasanya disediakan di dalam piring, sedangkan yang akan dibawa pulang, biasanya dibungkus dengan daun pisang yang tentu menjadi ciri khas tersendiri.



7.  Keumamah 





Keumamah atau sering disebut dengan Ikan kayu merupakan makanan tradisional Aceh yang paling banyak diminati oleh masyarakat Aceh. Selain memiliki rasa yang lezat dan unik, ikan ini terbuat dari ikan tuna yang telah direbus, kemudian dikeringkan dan diiris-iris kecil.


Biasa dimasak dengan menggunakan santan kelapa, kentang, cabai hijau dan rempah lainnya. Ikan kayu ini tahan lama untuk dibawa perjalanan jauh, sehingga dapat dijadikan bekal dalam perjalanan. Selama perang Aceh melawan Belanda di hutan, jenis makanan ini sangat terkenal karena sangat mudah dibawa dan dimasak. Nama lainnya adalah katshiobushi.



8.  Kue Bhoi 








Kue Bhoi adalah penganan khas Aceh Besar yang dikenal luas oleh masyarakat Aceh. Bentuk kue ini sangat bervariasi, seperti : bentuk ikan, bintang, bunga, dan lain-lain. Kue Bhoi ini dapat menjadikan salah satu buah tangan ketika akan berkunjung ke sanak saudara atau tetangga yang mengadakan hajatan atau pesta, seperti sunatan dan kelahiran.


Kue Bhoi ini mempunyai harga yang sangat relatif murah, satu kemasan berkisar dengan harga Rp. 5.000,- ,10.000,- bahkan ada yang ratusan ribu.


Kue Bhoi juga dijadikan sebagai salah satu isi dari bingkisan seserahan yang dibawa oleh calon pengantin pria untuk calon pengantin perempuan pada saat acara pernikahan.


Kue Bhoi sendiri biasanya diperoleh di pasar-pasar tradisional ataupun dipesan langsung pada pembuatnya. Proses pembuatan kue Bhoi ini pun tergolong sedikit rumit. Pasalnya, tidak semua orang bisa membuat kuliner ini dan dibutuhkan kesabaran serta keuletan.


9.  Bohromrom 




Bohromrom atau dikenal juga dengan kue boh duek beudeh, kue ini terbuat dari tepung ketan yang dibalut dengan parutan kelapa. Cara membuatnya sangat mudah. Campurkan tepung ketan, garam dan air panas. Aduk hingga rata. Tuang air dingin, aduk hingga adonan kalis. Ambil satu sendok teh adonan isi dengan bahan isian yakni gula jawa. Bulatkan dan panaskan air bersama daun pandan hingga mendidih. Masukkan adonan, angkat, gulingkan diatas kelapa parut lalu sajikan.


10.  Meuseukat  




Meuseukat ini merupakan salah satu kue tradisional dari aceh atau semacam dodol nanas khas aceh. Meuseukat terbuat dari tepung terigu dan campuran buah nanas, paduan yang unik dengan cita rasa yang khas. Meuseukat sangat jarang ditemukan dipasar-pasar tradisional dan terkadang harus dipesan terlebih dahulu.


Jika sebelumnya meuseukat sering dibawa pada acara perkawinan aceh, kini meuseukat dapat juga dijadikan oleh-oleh jika berkunjung ke aceh. | 
peunajoh.tumblr.com


http://acehtourismagency.blogspot.com/2012/08/10-makanan-khas-tradisional-aceh.html
MAKANAN KHAS GARUT — Garut
ayam goreng kampung
17 Mar 2010
Tanggal Terpasang

Rincian iklan

Ayam Goreng Kampung Khas Sunda Cilawu Garut
Saat-saat weekend di kota Garut sungguh menyenangkan, karena kota kecil yang sejuk dan indah serta dipenuhi dengan berbagai macan makanan khasnya. Kota ini terkenal dengan makanan ringan terutama dodol yang sangat familiar di telinga masyarakat jawa barat pada khususnya dan masyarakat Indonesia pada umumnya. Selain makan ringan, di Garut juga terkenal dengan makanan ala kampungnya. Bagi anda yang ingin merasakan salah satu makanan yang nikmat, kunjungi aja rumah makan Ibu NIA di jalan Ry. Garut-Tasikmalaya Km.11 Kp.Cikuda Ds. Mekarsari Cilawu Garut.

Disana anda akan merasakan sensasi makan Ayam Goreng Kampung ditambah lagi dengan berbagai macam sambal DADAKAN yang rasanya sangat berbeda dengan di tempat lain. Kami juga melayani pemesanan/catering untuk acara resepsi pernikahan, syukuran dan acara-acara lainnya. Jarak rumah makan IBU NIA dari Garut berkisar 10Km arah Singaparna-Tasikmalaya.

Semua makanan yang di sajikan tidak memakai petsin atau MSG. Seluruhnya menggunakan bumbu alami yang sehat.
 
 http://garut.olx.co.id/makanan-khas-garut-iid-75989986

makanan khas singapura: Mie Goreng Hokkian

Masakan Khas Singapura: Mie Goreng Hokkian

Mie Goreng Hokkian
Pernahkan anda mendengar masakan Mie Goreng Hokkian ?? Masakan ini berasal dari Negara Kota atau Negara Singapura.
Berbahan dasar mie, daging sapi dan udang masakan Singapura ini patut anda cicipi.
Bahan:
2 sdm minyak goreng
5 siung bawang putih, cincang
5 lembar daun kari (curry leaf), iris tipis
150 gram daging sapi, potong 1/2 x 1 x 5 cm
150 gram udang kali, kupas, sisakan ekornya
200 gram mi telur kering, rebus sesuai petunjuk
2 sdm saus cabai
3 sdm saus tomat botolan
2 sdt kecap asin
1 sdm kecap manis
100 gram tahu taukwa, potong 2 x 1 cm, goreng sebentar
1 buah kentang, kupas, potong dadu 1 cm, goreng sebentar
1 tangkai daun bawang, potong 2 cm
2 buah jeruk limau, belah dua
Cara membuat:
1. Taruh mi basah dalam peniris. Siram dengan air panas. Tiriskan
2. Tumis bawang putih dan daun kari sampai harum. Masukkan daging dan udang. Aduk sebentar, masak selama 3 menit
3. Masukkan mi basah, saus cabai, saus tomat, kecap asin, dan kecap manis. Tambahkan garam jika suka. Aduk rata
4. Masukkan tahu, kentang, dan daun bawang. Masak sambil diaduk-aduk hingga rata. Angkat
5. Sajikan dengan perasan air jeruk limau
Mudah bukan membuat Mie Goreng Hokkian ini?? Kunjungi Resepnya.com untuk mendapatkan lebih banyak resep-resep masakan dari negara tetangga.
sumber:http://www.resepnya.com/99/masakan-khas-singapura-mie-goreng-hokkian/

10 Makanan Tradisional khas malaysia

 10 Makanan Tradisional khas malaysia

 

1. Nasi Lemak


Nasi lemak merupakan salah satu makanan favorit orang Melayu, terutama sebagai menu sarapan pagi. Nasi lemak adalah nasi yang dimasak dengan menggunakan santan kelapa, yang sebenarnya mirip dengan nasi uduk versi Indonesia. Namun terkadang nasi lemak ini dimasak dengan daun pandan untuk menambahkan aromanya. Biasanya orang Melay makan nasi lemak ditemani dengan telur kukus,timun,ikan bilis goreng dan sambal.

2. Lemang


Lemang adalah sejenis makanan tradisi yang hanya ada ketika Hari Raya. Lemang telah dikenal sebagai hidangan istimewa sejak tahun 1864 di Malaysia. Makanan tradisional ini dihidangkan bersama rendang atau serundeng. Lemang terbuat dari beras pulut dan santan. Nasi lemang akan dibungkus di dalam daun pisang dan kemudian dibakar. Cara memasak seperti ini merupakan salah satu cara memasak tradisional, asli dari Malaysia.

3. Tapai


Tapai ialah sejenis makanan yang dibuat daripada pulut. Tapai ini terbagi atas 2 jenis, yaitu tapai ubi dan tapai pulut. Biasanya tapai pulut lebih populer bila dibandingkan dengan tapai ubi. Hal ini disebabkan karena tapai pulut rasanya lebih enak daripada tapai ubi. Bahan-bahan untuk membuat tapai sendiri tidak terlalu sulit. Bahan utama tapai pulut hanyalah pulut, ragi dan sedikit gula.
Ketiga bahan ini kemudian dicampur, yang lalu akan dibungkus dengan menggunakan daun yang disebut sebagai daun tapai. Kemudian tapai yang telah siap dimasukkan ke dalam sebuah tempayan besar dan ditutup dengan kain. Setelah disimpan selama 3 hari, tapai itu akan matang dan barulah tapai dapat dimakan. Tapai yang telah masak akan mengeluarkan air yang sangat manis. Air tapai ini dapat diminum dan juga dijadikan sebagai obat tradisional.

4. Belacan


Belacan merupakan sejenis perisa masakan yang terbuat dari udang kecil yang diawetkan. Baunya agak kuat namun rasanya sangat enak. Mungkin mirip dengan terasi versi Indonesia. Belacan dapat digunakan dalam berbagai resep masakan.

5. Rendang


Sebenarnya rendang adalah masakan khas Padang, yang berasal dari budaya Minangkabau. Namun ternyata masyarakat Melayu pun gemar menghidangkan rendang pada acara-acara pesta. Rendang terbuat dari daging sapi (atau kadang-kadang ayam, daging domba, kerbau, bebek, atau sayuran seperti nangka atau singkong). Daging tersebut kemudian akan dimasak dengan santan dan rempah-rempah selama beberapa jam dengan api kecil agar daging bisa menyerap bumbu2nya. Selain itu juga agar daging menjadi empuk.

6. Putu Piring


Putu piring merupakan sejenis kue basah khas Malaysia yang terbuat dari tepung ubi yang diisi gula Melaka. Bentuknya seperti piring yang dibalut dengan kain putih sebelum dikukus. Kemudian putu akan diletakkan di atas kepingan kecil daun pisang yang ditaburi kelapa parut muda.

7. Botok-botok


Botok- botok adalah sejenis makanan tradisional khas Johor. Makanan ini dibungkus didalam daun pisang yang bila dibuka, terdapat beberapa potong ikan yang dibumbui dengan banyak rempah. Ikan yang selalu digunakan untuk masakan ini adalah ikan tenggiri atau ikan merah.

8. Cencalok

Cencalok ialah sejenis lauk untuk dihidangan bersama nasi. Cencalok dibuat dari udang halus yang lebih dikenal sebagai udang geragau. Udang geragau ini akan dicampurkan dengan air dan sedikit nasi. Setelah dicampurkan, bahan-bahan tersebut akan dimasukkan ke dalam sebuah tempayan kecil. Kemudian tempayan tersebut ditutup rapat-rapat dengan kain bersih untuk disimpan selama 3 hari.

9. Dodol-dodol


Dodol-dodol adalah sejenis makanan yang dikategorikan sebagai manisan. Dodol ini sangat terkenal di Melaka. Pembuatannya pun konon sangat rumit dan dibutuhkan orang yang ahli agar menghasilkan dodol berkualitas tinggi. Dalam kebudayaan Malaysia, dodol dihidangkan ketika ada tamu yang berkunjung ataupun pada hari-hari raya.

10. Otak-otak


Otak-otak adalah sejenis makanan tradisional di perkampungan nelayan Melayu. Otak-otak dimakan sebagai makanan ringan di sore hari pada kebudayaan Melayu. Terdapat dua jenis otak-otak di Malaysia, yaitu “Otak-otak Terengganu” dan “Otak-otak Johor.” (jow)
sumber:http://jadiberita.com/38355/10-makanan-tradisional-khas-malaysia/

Bubur Pedas khas Melayu Kalimantan Barat

Bubur Pedas khas Melayu Kalimantan Barat

Ada yang tau bubur pedas??? Bukan bubur biasa yang di kasi cabe atau sambal sebanyak-banyaknya sehingga rasanya pedas loh…. bubur pedas adalah makanan khas melayu di kalimantan barat. Ada banyak versi ci sebenarnya bubur pedas ini, karena beda kota di kalimantan, beda juga cara masaknya atau bumbu-bumbunya. Hanya saja bentuk dan rasanya kurang lebih lah …. enekkk deh… hahahaa
Bubur pedas biasanya di masak kalau ada acara-acara tertentu buat kami anak perantauan yang kuliah di luar kalimantan. seperti saya yang kuliah di jogja, saya tinggal dia asrama dara djuanti kal-bar… setiap ada acara asrama kami tak pernah lupa menghidangkan makanan khas daerah kami. Yah itu bubur pedas. Bahkan ada beberapa tamu dari luar kalimantan yang mencobanya, dan banyak juga yang merasa nikmat memakannya. Jadi kami harus bisa membuat masakan ini, buat kamu yang bukan lahir di kalimantan, mungkin ingin mencoba resep masakan khas ini boleh saja…
Oke-oke mungkin kompasioner udah pada penasaran gimanasih gambar dan cara buat bubur pedas ini??
13529377171013391915
bubur pedas yang siap di hidangkan
Yuk kita mulai membuatnya dengan menyiapkan beberapa bahan:
Bahan Masakan :
-  1 kg beras, dicuci
-  1 btr kelapa, diparut kemudian disangrai
-  Merica hitam
-  1 sdm ketumbar
-  3 siung bawang putih
-  5 btr bawang merah
haluskan bahan-bahan diatas
-  1 sdt jinten
-  1 sdt adas manis
-  5 bh cabai merah, diiris
-  air putih secukupnya untuk membuat bubur
-  250 gram daging

Bahan Sayur :
-  2 ikat kangkung, dipotong
-  1 ikat kacang panjang, dipotong 1/2 cm
-  1 ons tauge, dibuang ekornya
-  1 ons kacang tanah, digoreng
-  1 ons kapri, dipotong ujung-ujungnya
-  3 ikat pakis, bersihkan
-  1 mangkok rebong, direbus sampai empuk
-  2 bh oyong, dikupas dipotong 1/2 cm
-  1 lbr daun kunyit, utuh
-  3 bh ubi merah
-  1/2 kg kol, diiris halus
-  1 bh tahu putih, dipotong digoreng garing
-  1 ons jamur merang, dibelah dua
-  3 sdm mentega, untuk menumis

Cara Memasak Bubur Pedas :
1) Cuci beras, lalu tiriskan kemudian disangrai sampai kuning setelah agak kuning masukkan merica, jinten, adas manis, ketumbar lalu disangrai lagi sampai matang.
2) Kelapa parut disangrai sampai kuning, dihaluskan.
3) Daging dicuci bersih kemudian rebus setengah matang, setelah itu masukkan beras yang telah disangrai dengan bumbu-bumbu, tambah air lagi sampai beras menjadi bubur.
4) Panaskan mentega, tumis bawang merah dan putih sampai harum baunya kemudian masukkan ke dalam bubur, setelah itu masukkan ubi yang telah dipotong-potong masak bersama bubur nasi.
5) Terakhir masukkan sayuran ke dalam bubur aduk lagi sampai sayuran matang. Hidangkan panas-panas.
6) Hidangkan sambal, jeruk dan kecap manis ini untuk pelengkap dari rasanya khas bubur pedas.
 


sumber :isata.kompasiana.com/kuliner/2012/11/15/bubur-pedas-khas-melayu-kalimantan-barat-503309.html

Makanan Khas Solo

Makanan Khas Solo

Tengkleng

Tengkleng adalah masakan yang mirip dengan gulai hanya saja didalamnya berisi tulang kambing dengan sedikit daging yang menempel. Sebagai lauk pelengkap, dapat ditambah dengan sate kambing, sate usus, sate jeroan, dan bagian lainnya pada organ kambing yang ikut digulai bersama tulang tulang seperti mata, pipi, kuping dan kandungan (klepon).
Nasi Liwet

Nasi yang dimasak dengan santan, ditambah sayur sambal goreng jipan dan disempurnakan dengan kumut (terbuat dari santan dan rasanya sangat gurih). Biasanya ditambah ayam kampung dan telur, membuat masakan ini memikat dan menjadikannya hidangan khas Soo yang pertarna dicari dan dirinndukan.

Bestik Solo


Berbeda dengan bestik pada umumnya. Bestik Solo memiliki khas tersendiri. Kuah dari bestik ini serupa dengan kuah semur, selain itu bestik ini menggunakan mustard jawa yang merupakan olahan sendiri. Sedangkan untuk bahan lainnya tak berbeda dengan bestik biasa, ada wortel, buncis, dan timun didalamnya. Hanya saja karena bumbu yang berbeda anda akan menemukan cita rasa khas yang berbeda pula.

Gudeg Cakar


Seperti halnya nasi gudeg manis khas Solo yang ada, rasa masakan inj tak jaub beda. Namun dengan ditambah cakar ayam yang sangat empuk dan nasi yang gurih menjadikan hidangan ini berbeda. Bahkan orang rela antri untuk membelinya.

Sate Kere


Namanya yang unik tak berbeda pula dengan rasanya. Pada dasarnya pembuatan dan bumbu sate ini sama dengan sate pada umumnya. Hanya saja sate ini bahannya bukan berasal dari daging namun dari tempe gembus (ampas tahu yang direbus). Maka tak heran sate ini diberi nama sate kere.

Timlo Solo


Istilah Timlo Solo tentu bukan hal yang asing lagi, terutama bagi anda yang gemar traveling. Masakan ini sekilas bumbunya mirip sup namun isi dan rasanya sangat khas. Hidangan yang terdiri atas racikan soun, jamur kuping, wortel, kacang kapri, kembang gayam/sosis jawa dan terakhir disiram kuah hangat menjadikannya sangat lezat untuk dinikmati.

Pecel


Masakan ini bisa dibilang merupakan masakan kampung yang sederhana namun masih selalu dirindukan. Bagaimana tidak, hidangan ini hanya terdiri dari bayam, kacang panjang, tauge dan kenikir yang direbus dan ditambah bumbu kacang. Bila diperhatikan semua bahan yang digunakan mudah dicari dan diolah. Namun bila anda sudah mencicipi, rasa nikmat sebenarnya dapat anda temukan pada burnbu kacang yang diolah secara khusus. Sehingga sering kali banyak wisatawan yang ingin membawa bumbu pecel ini sebagai oleh oleh.

Cabuk Rambak


lsi dan hidangan ini sekilas tampak sederhana. Berupa ketupat yang diiris tipis tipis dan diberi bumbu diatas setiap potongan ketupatnya kemudian ditambah karak sebagai pelengkap. Namun jangan terkelut bila setelah mencicipinya anda menjadi ketagihan.

Intip


Makanan ini terbuat dari bahan yang berasal dari kerak nasi yang kemudian dikeringkan dan digoreng (intip). Perpaduan rasa intip dengan gula jawa cairnya yang melekat pada intip memberikan sentuhan rasa manis yang menggoda, atau bumbu yang lain, membuat rasa intip menjadi gurih dan renyah untuk camilan.

Sate Buntel


Sate adalah makanan lezat yang popular diseluruh nusantara. Begitu pula di Solo, anda akan menemui berbagai jenis sate. Ada sate ayann, sapi, ular, anjing dan babi. Namun sate yang paling terkenal adalah sate buntel. Sate ini berbahan dasar daging kambing, hanya saja dagingnya dicincang dan dibuat satu adonan besar lalu dibakar/dimasak. Maka tak heran selain porsinya yang besar rasanya pun lebih mantap.

Wedang Ronde


Minuman hangat ini terbuat dari jahe dan gula merah. Kemudian didalamnya terdapat kacang tanah, kolang kaling yang di iris tipis dan adonan manis yang didalamnya terdapat kacang. Bukan hanya rasanya yang enak dan menghangatkan, namun sajian hidangan ini juga tampak memikat.

Dawet Gempol Pleret


Seperti namanya, minuman ini berisi gempol dan pleret. Gempol terbuat dan sejenis tepung beras. Sedangkan pleret terbuat dari ketan dan gula merah. Gempol dan pleret merupakan perpaduan antara rasa gurih dan manis, kemudlan diberi kuah santan dan gula merah. Dengan ditambah es menjadikan minuman ini terasa semakin segar.

Wedang Beras Kencur


Dibuat dari bahan beras dan kencur yang diolah menjadi minuman. Selain rasanya yang manis dan enak minuman ini juga dapat menjadt jamu yang berguna untuk kesehatan.

Wedang Jahe


Dengan kemampuan sipembuatya dalam mengolah dan meracik menjadikan wedang jahe ini begitu diminati. Minuman ini selain enak juga dapat menghangatkan tubuh, maka anda akan mudah mejumpainya pada malam hari.

Karak

Sejenis kerupuk yang terbuat dan bahan baku beras yang diolah menjadi nasi yang kemudian dikeringkan dan digoreng. Rasanya gurih, biasa digunakan untuk teman santapan soto,sayur lode dan sayuran lainnya.

Rambak Udel

Sama seperti fungsi kerupuk sebagai pelengkap, makanan rambak ini juga demikian adanya. Namun bahan baku rambak ini adalah dari kulit sapi. Makanan Ini dapat diperoleh di pusat oleh-oleh khas Solo.

Srabi Notosuman


Makanan ini terbuat dari bahan tepung beras yang dibuat sedemikian rupa dalam mengolah dan menjadikan Srabi ini begitu diminati. Bahkan dapat dikatakan makanan ini di minat banyak kalangan atas maupun bawah. Makanan ini selain enak juga dapat sebagai pengganti makanan pokok. Anda dapat mudah menjumpai makanan ini di sepanjang kota Solo, siang ataupun malam.
 
sumber:http://kabarsragen.blogspot.com/2012/01/makanan-khas-solo.html
Di dasari oleh banyaknya teman-teman yang kalau sedang atau akan berkunjung ke Solo bertanya-tanya tentang makanan khas beserta tempatnya di Solo, maka dari itu aku tuliskan saja list kuliner makanan beserta tempatnya yang “menurutku” terkenal dan layak dicoba karena berbagai hal. Sekali lagi ini sangat subjektif “menurutku” saja :D . Jadi jika lain kali ada teman-teman yang bertanya tentang tempat kuliner lagi, tinggal dikasih saja url halaman ini, he..he.. :D Berikut adalah list jenis makanan dan tempatnya kuliner di Solo : nasi liwetNasi Liwet Nasi liwet adalah makanan khas yang terdiri dari nasi gurih dengan sayuran Jipang, daging ayam, telur, santan kental (kumut), opor, dan berbagai bahan lainnya yang disajikan dengan alas daun pisang dengan sedikit ditekuk dan disematkan lidi supaya berbentuk kerucut(istilahnya disebut pincukan). Biasanya akan lebih enak kalo makan nasi liwet ditemani rambak kulit. Nasi Liwet yang terkenal di Solo adalah Nasi Liwet Wongso Lemu yang tempatnya di Keprabon, Jalan Teuku Umar, (dekat dengan Kraton Mangkunegaran). Warung Nasi liwet Wongso Lemu ini buka pada sore jam 4an sampai jam 2 malam. Oya, biasanya juga ada live musik tradisional dengan kendang, sitter, dan ada sinden yang menyanyi lagu jawa di tempat tersebut. gudeg cekerGudeg Ceker Gudeg ceker adalah makanan khas yang terdiri dari nangka muda, krecek (kulit sapi), telur, daging ayam dan cakar ayam (ceker). Gudeg ceker yang terkenal di Solo adalah Gudeg Ceker Bu Kasno yang tempatnya di pinggir jalan (trotoar) di daerah Margoyudan (dekat dengan SMA 1 Solo, kalau dari Stasiun Solo Balapan ke arah timur). Gudeg Ceker Bu Kasno buka pada malam hari sekitar jam 1 malam sampai pagi jam 5an. Meskipun bukanya malam hari dan tempatnya di pinggir jalan, namun jangan salah, tempat tersebut selalu ramai oleh penikmat kuliner. Oya, informasi juga, supaya masih mendapatkan menu special cekernya, banyak yang menyarankan agar datang sebelum jam 4 pagi karena biasanya setelah jam 4 pagi menu special cekernya sudah habis. Update : Kemarin pas pulang ke Solo lihat Gudeg Ceker Bu Kasno Margoyudan buka cabang di Ngarsopura (Depan Mangkunegaran, dekat Jalan Slamet Riyadi pada sore hingga malam) pecelPecel Pecel adalah makanan yang terdiri dari berbagai sayuran mulai dari bayam, jantung pisang, nikir, daun petai cina, bunga turi, kacang panjang, dll, yang diberi sambal kacang. Salah satu warung pecel/ rumah makan pecel terkenal adalah Pecel Solo di Jl Dr Supomo No 55, Pasar Mbeling, Mangkubumen, Solo. Penyajian pecel di sana menggunakan piring yang terbuat dari anyaman bambu yang beralaskan daun pisang. Tapi hati-hati, pas aku ke sana dulu, sambelnya pedes banget :) Oya makanan ini juga lebih mantap kalo dimakan dengan karak (krupuk yang bahannya dari nasi) :D sate buntelSate (sate buntel) Sate buntel adalah Sate khas Solo yang dibuat dari daging kambing cincang yang dibungkus lemak kambing baru kemudian dibakar sehingga disebut sate buntel. Buntel adalah bahasa jawa untuk bungkus. Sate buntel yang terkenal di Solo adalah Sate Haji Bejo di Jl. Sebakung 10 Lojiwetan, tepatnya di belakang swalayan Luwes Sangkrah, di seberang GKI Sangkrah. Warung sate lainnya yang juga terkenal antara lain Sate Kambing Tambak Segaran di Jl. Sutan Syahrir No 39 Widuran dan Sate Kambing Mbok Galak di Jl. Ki Mangunsarkoro Sumber, Banyuanyar, Solo. tengklengTengkleng Tengkleng adalah makanan olahan dengan bahan dasar daging kambing dan cenderung lebih banyak berisi tulang tulang kambing yang memiliki sedikit daging yang menempel pada tulang tersebut, jerohan kambing, mata, pipi, kuping, dll yang diolah seperti gulai (berkuah kental) dan bumbunya sangat terasa. Tengkleng yang terkenal di Solo adalah tengkleng Bu Ediyem di Pasar Klewer Solo. Lokasinya di samping Gapura Pasar Klewer. Dari bahan-bahannya, makanan ini sepertinya kurang cocok untuk yang memiliki masalah kolesterol :D timloTimlo Timlo adalah makanan khas Solo yang isinya potongan-potongan daging ayam, jerohan ayam seperti ati ampela, potongan-potongan sosis solo, telur ayam pindang, dengan kuah mirip dengan sop dan di atasnya ditaburi bawang goreng. Biasanya timlo disajikan bersama dengan seporsi nasi hangat. Timlo yang terkenal di Solo adalah Timlo Sastro yang tempatnya di belakang Pasar Gedhe Solo. Oya, untuk yang bermasalah dengan kolesterol, makanan ini sepertinya kurang cocok juga :D sotoSoto Tidak perlu dijelaskan lagi, pasti semua tahu lah tentang soto meski antara daerah yang satu dengan daerah berbeda isinya dan penyajiannya. Soto yang terkenal di Solo antara lain Soto Triwindu yang terletak di Pasar Barang Antik Triwindu. (dekat dengan Kraton Mangkunegaran) dan Soto Kirana di Jl. M Yamin (tepatnya di depan Masjid Kawasan) Solo, serta Soto Gading di daerah Gading, sebelah selatan Keraton Kasunanan Surakarta. Oya, soto biasanya disajikan dengan nasi dan lebih enak jika makannya ditemani dengan tempe hangat. baksoBakso Solo dan sekitarnya adalah asal dari bermacam-macam bakso yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia saat ini. Nah kalo berkunjung di Solo, maka sempatkan juga makan bakso yang merupakan asal dari bermacam-macam bakso di kota-kota Indonesia itu. Bakso yang terkenal di Solo antara lain Bakso Urat Alex di Jalan Honggowongso, depan Novotel Solo. mieMie Ayam Warung Mie yang terkenal di Solo salah satunya adalah Mie Gajah Mas yang terletak di sebelah barat Pasar Gede (dekat dengan Bank BNI). Lokasinya tepat di samping kali pepe. Menu yang ada di sana antara lain mie bakso, bakso kuah, mie ayam jamur, mie pangsit, kwetiau, pangsit goreng, dll. Mie Gajah Mas buka mulai 9 pagi sampai jam 9an malam dan selalu ramai setiap harinya. Tahu Kupat Tahu Kupat merupakan makanan yang terdiri dari ketupat, mie basah, taoge/kecambah, tahu goreng hangat, bakwan goreng yang dipotong-potong, dan taburan kacang goreng. Semua bahan tersebut disajikan dengan bumbu kecap manis encer dengan rasa bawang yang pas dan bawang goreng. Biasanya juga kalau makan tahu kupat ini bisa ditambah dengan telur dadar dan ditemani kerupuk sehingga lebih mantap. Tahu kupat yang terkenal di Solo adalah Tahu kupat Sholihin di Jalan Jl. Gajah Mada. Lokasinya disamping Masjid Sholihin. (dekat dengan Stasiun Solo balapan ke arah hotel Sahid) Serabi atau srabi Notosuman Serabi atau srabi sebenarnya adalah semacam pancake yang bahan adonannya terdiri dari tepung beras, santan, gula, garam, dan daun pandan sebagai pewangi, dan bahan lainnya yang kemudian dipanaskan dalam suatu cetakan berupa wajan kecil yang kemudian ditutup dengan penutup dari tanah liat supaya serabi mekar. Srabi memiliki tekstur kenyal namun tetap lembut dan rasanya sangat legit. Letaknya srabi ini di sepanjang Jalan Moh. Yamin Notosuman. Toko srabi notosuman yang terkenal adalah Srabi Notosuman Ny Lidia (kotak bungkusnya warna hijau) dan Srabi Notosuman Ny Handayani (kotak bungkusnya warna coklat/merah). Bebek Goreng Bebek goreng yang terkenal di Solo dan sekitarnya adalah bebek Goreng H Slamet di Kartosuro. Alamat lengkapnya untuk yang induk utama (bukan cabang) berada di Sedahromo Lor RT 01 RW 07 Kartosuro. Seperti bebek goreng diberbagai tempat, bebek goreng di sana disajikan bersama dengan lalapan dan sambel. Bedanya adalah sambel yang digunakan di bebek goreng H Slamet ini menggunakan sambel korek yang diletakkan pada cobek dari tanah liat. Galabo (Gladag Langen Bogan) Gladag Langen Bogan merupakan wisata kuliner malam di Kota Solo yang tempatnya di dekat Tugu Gladag ujung timur dari Jl. Slamet Riyadi, depan Pusat Grosir Solo (PGS). Setiap jam 5an sore, jalan di depan PGS tersebut ditutup dan ramai oleh warung-warung tenda yang menyajikan makanan-makanan khas solo. Hampir semua makanan dan minuman khas solo seperti tengkleng, sate kere, mie thoprak, wedang ronde, wedang dongo, nasi liwet, dll dapat dijumpai di sana. Warung Makan Sepanjang JL. Kota Barat Solo (dekat lapangan kota barat) Di sepanjang jalan Kota Barat kalau sore hingga malam hari menjadi ramai oleh warung-warung kuliner seperti halnya Galabo. Berbagai makanan juga ada di sana seperti nasi liwet, seafood, susu segar she jack, dll. Bedanya, kalau di Galabo, jalannya ditutup untuk tempat makan kalo di sini, jalannya tidak ditutup, hanya pinggir jalannya saja yang dipakai untuk tempat kuliner lesehan. Warung makan di sekitar Stadion Manahan kalau di Galabo dan Kota barat adanya pada malam hari, warung makan di sepanjang jalan sekitar Stadion Manahan merupakan pusat kuliner pagi hari hingga siang hari. Banyak warung-warung tempat makan murah meriah dan hampir semua makanan khas solo juga ada di sana. Kalau hari libur seperti sabtu atau minggu, tempat tersebut lebih ramai lagi oleh masyarakat yang berolahraga di sana ataupun yang hanya sekedar melihat-lihat suasana. Ayam tim Dewi Sri (Ayam tim Bu Better) Ayam tim Dewi Sri atau yang lebih terkenal dengan sebutan Ayam tim Bu Better merupakan ayam goreng asli ayam kampung yang di tim terlebih dahulu baru kemudian digoreng. Ayamnya disajikan dengan lalapan dan sambal. Ayam tim bu Better tempat utamanya adalah di Jl. Raya Solo-Tawangmangu, Palur, Karanganyar di dekat palang pintu kereta api Palur, namun ada juga cabangnya di dekat lapangan Kota Barat Jl. Yosodipuro Solo. Ayam Goreng Mbah Karto Ayam Goreng Mbah Karto terletak di dekat PLN dan Polres Sukoharjo, alamat tepatnya di Jl. Jaksa Agung R. Soeprapto 8, Depan PLN Sukoharjo (kira-kira 10 Km selatan pusat kota Solo). Ayam Goreng di sini menggunakan ayam kampung muda, istilahnya ayam kampung kemanggang, yang digoreng gurih dan disajikan bersama sambal khas yang berbahan dasar kemiri dengan sedikit cabai merah. Ayam Goreng Tulang Lunak Bengawan Letak warung makan ini di dekat Taman Satwataru Jurug dekat dengan sungai Bengawan Solo. Di sana ayam tulang lunaknya di goreng kress dan disajikan dengan lalap dan sambal. Tempat makannya lesehan dipinggir jalan yang teduh di dekat sungai bengawan solo. Rumah makan Adem Ayem Rumah makan ini menyediakan hampir segala jenis makanan khas Solo dari Gudeg, nasi liwet, timlo sampai makanan modern. Rumah makan ini buka dari pagi hingga malam. Lokasi rumah makan ini di Jl. Slamet Riyadi 342. Rumah Makan Kusuma Sari Rumah makan ini menyediakan berbagai macam makanan seperti selat segar dan gado-gado hingga menu masakan china, steak, serta bermacam-macam ice cream. Letak rumah makan kusuma sari ini di Jl. Slamet Riyadi (dekat dengan perempatan Nonongan). Rumah Makan Cs Resto Cs resto sebenarnya bukan tempat makanan khas solo, cuma karena tempatnya yang enak makanya saya masukkan di sini. Resto ini berlokasi di sekitar Manahan dekat dengan balekambang, tepatnya di Jl. MT. Haryono 20 Manahan. Tempatnya luas dengan model gubug/saung dan kolam ikan dibawahnya sehingga cukup nyaman untuk makan bersama keluarga. Kadang-kadang ada juga live musiknya. Omah Sinten (Update 20 Feb 2011) Kemarin pas ke Solo mencoba tempat tersebut yang terletak depan Mangkunegaran. Tempatnya nyaman dan dibuat seperti jaman dulu. Makanan dan minumannya pun juga ber-genre jaman dulu juga namun dengan harga sekarang.. Saat ke sana kami cuma minum dan makan makanan ringan saja sambil menikmati suasananya. Selat Solo (Update 22 Feb 2011) Selat Solo atau steak Jowo merupakan jenis makanan beefsteak (bistik) yang telah dimodifikasi sedemikian rupa sehingga cocok untuk lidah dan citarasa orang Jawa. Makanan ini adalah perpaduan antara budaya barat dengan budaya Jawa yang isinya antara lain daging iris dan beberapa sayuran segar seperti daun selada,rebusan buncis, kentang goreng, wortel iris rebus, telur rebus, tomat dan mustard yang kemudian disiram dengan kuah semur daging. Salah satu warung selat yang terkenal di Solo antara lain selat solo Mbak Lies yang lokasinya di Serengan. Yak untuk sementara ini dulu yang ditulis, nanti kalau ada yang recomended lain, halaman ini akan diupdate lagi. Oya, kalo Anda punya referensi lain, silakan dituliskan di kolom komentar, nanti saya tambahkan ke halaman ini juga. Posted at 30 Jun 2010 (975 days ago)

Original Source at: http://andhysukma.com/kuliner-makanan-khas-solo/
Di dasari oleh banyaknya teman-teman yang kalau sedang atau akan berkunjung ke Solo bertanya-tanya tentang makanan khas beserta tempatnya di Solo, maka dari itu aku tuliskan saja list kuliner makanan beserta tempatnya yang “menurutku” terkenal dan layak dicoba karena berbagai hal. Sekali lagi ini sangat subjektif “menurutku” saja :D . Jadi jika lain kali ada teman-teman yang bertanya tentang tempat kuliner lagi, tinggal dikasih saja url halaman ini, he..he.. :D Berikut adalah list jenis makanan dan tempatnya kuliner di Solo : nasi liwetNasi Liwet Nasi liwet adalah makanan khas yang terdiri dari nasi gurih dengan sayuran Jipang, daging ayam, telur, santan kental (kumut), opor, dan berbagai bahan lainnya yang disajikan dengan alas daun pisang dengan sedikit ditekuk dan disematkan lidi supaya berbentuk kerucut(istilahnya disebut pincukan). Biasanya akan lebih enak kalo makan nasi liwet ditemani rambak kulit. Nasi Liwet yang terkenal di Solo adalah Nasi Liwet Wongso Lemu yang tempatnya di Keprabon, Jalan Teuku Umar, (dekat dengan Kraton Mangkunegaran). Warung Nasi liwet Wongso Lemu ini buka pada sore jam 4an sampai jam 2 malam. Oya, biasanya juga ada live musik tradisional dengan kendang, sitter, dan ada sinden yang menyanyi lagu jawa di tempat tersebut. gudeg cekerGudeg Ceker Gudeg ceker adalah makanan khas yang terdiri dari nangka muda, krecek (kulit sapi), telur, daging ayam dan cakar ayam (ceker). Gudeg ceker yang terkenal di Solo adalah Gudeg Ceker Bu Kasno yang tempatnya di pinggir jalan (trotoar) di daerah Margoyudan (dekat dengan SMA 1 Solo, kalau dari Stasiun Solo Balapan ke arah timur). Gudeg Ceker Bu Kasno buka pada malam hari sekitar jam 1 malam sampai pagi jam 5an. Meskipun bukanya malam hari dan tempatnya di pinggir jalan, namun jangan salah, tempat tersebut selalu ramai oleh penikmat kuliner. Oya, informasi juga, supaya masih mendapatkan menu special cekernya, banyak yang menyarankan agar datang sebelum jam 4 pagi karena biasanya setelah jam 4 pagi menu special cekernya sudah habis. Update : Kemarin pas pulang ke Solo lihat Gudeg Ceker Bu Kasno Margoyudan buka cabang di Ngarsopura (Depan Mangkunegaran, dekat Jalan Slamet Riyadi pada sore hingga malam) pecelPecel Pecel adalah makanan yang terdiri dari berbagai sayuran mulai dari bayam, jantung pisang, nikir, daun petai cina, bunga turi, kacang panjang, dll, yang diberi sambal kacang. Salah satu warung pecel/ rumah makan pecel terkenal adalah Pecel Solo di Jl Dr Supomo No 55, Pasar Mbeling, Mangkubumen, Solo. Penyajian pecel di sana menggunakan piring yang terbuat dari anyaman bambu yang beralaskan daun pisang. Tapi hati-hati, pas aku ke sana dulu, sambelnya pedes banget :) Oya makanan ini juga lebih mantap kalo dimakan dengan karak (krupuk yang bahannya dari nasi) :D sate buntelSate (sate buntel) Sate buntel adalah Sate khas Solo yang dibuat dari daging kambing cincang yang dibungkus lemak kambing baru kemudian dibakar sehingga disebut sate buntel. Buntel adalah bahasa jawa untuk bungkus. Sate buntel yang terkenal di Solo adalah Sate Haji Bejo di Jl. Sebakung 10 Lojiwetan, tepatnya di belakang swalayan Luwes Sangkrah, di seberang GKI Sangkrah. Warung sate lainnya yang juga terkenal antara lain Sate Kambing Tambak Segaran di Jl. Sutan Syahrir No 39 Widuran dan Sate Kambing Mbok Galak di Jl. Ki Mangunsarkoro Sumber, Banyuanyar, Solo. tengklengTengkleng Tengkleng adalah makanan olahan dengan bahan dasar daging kambing dan cenderung lebih banyak berisi tulang tulang kambing yang memiliki sedikit daging yang menempel pada tulang tersebut, jerohan kambing, mata, pipi, kuping, dll yang diolah seperti gulai (berkuah kental) dan bumbunya sangat terasa. Tengkleng yang terkenal di Solo adalah tengkleng Bu Ediyem di Pasar Klewer Solo. Lokasinya di samping Gapura Pasar Klewer. Dari bahan-bahannya, makanan ini sepertinya kurang cocok untuk yang memiliki masalah kolesterol :D timloTimlo Timlo adalah makanan khas Solo yang isinya potongan-potongan daging ayam, jerohan ayam seperti ati ampela, potongan-potongan sosis solo, telur ayam pindang, dengan kuah mirip dengan sop dan di atasnya ditaburi bawang goreng. Biasanya timlo disajikan bersama dengan seporsi nasi hangat. Timlo yang terkenal di Solo adalah Timlo Sastro yang tempatnya di belakang Pasar Gedhe Solo. Oya, untuk yang bermasalah dengan kolesterol, makanan ini sepertinya kurang cocok juga :D sotoSoto Tidak perlu dijelaskan lagi, pasti semua tahu lah tentang soto meski antara daerah yang satu dengan daerah berbeda isinya dan penyajiannya. Soto yang terkenal di Solo antara lain Soto Triwindu yang terletak di Pasar Barang Antik Triwindu. (dekat dengan Kraton Mangkunegaran) dan Soto Kirana di Jl. M Yamin (tepatnya di depan Masjid Kawasan) Solo, serta Soto Gading di daerah Gading, sebelah selatan Keraton Kasunanan Surakarta. Oya, soto biasanya disajikan dengan nasi dan lebih enak jika makannya ditemani dengan tempe hangat. baksoBakso Solo dan sekitarnya adalah asal dari bermacam-macam bakso yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia saat ini. Nah kalo berkunjung di Solo, maka sempatkan juga makan bakso yang merupakan asal dari bermacam-macam bakso di kota-kota Indonesia itu. Bakso yang terkenal di Solo antara lain Bakso Urat Alex di Jalan Honggowongso, depan Novotel Solo. mieMie Ayam Warung Mie yang terkenal di Solo salah satunya adalah Mie Gajah Mas yang terletak di sebelah barat Pasar Gede (dekat dengan Bank BNI). Lokasinya tepat di samping kali pepe. Menu yang ada di sana antara lain mie bakso, bakso kuah, mie ayam jamur, mie pangsit, kwetiau, pangsit goreng, dll. Mie Gajah Mas buka mulai 9 pagi sampai jam 9an malam dan selalu ramai setiap harinya. Tahu Kupat Tahu Kupat merupakan makanan yang terdiri dari ketupat, mie basah, taoge/kecambah, tahu goreng hangat, bakwan goreng yang dipotong-potong, dan taburan kacang goreng. Semua bahan tersebut disajikan dengan bumbu kecap manis encer dengan rasa bawang yang pas dan bawang goreng. Biasanya juga kalau makan tahu kupat ini bisa ditambah dengan telur dadar dan ditemani kerupuk sehingga lebih mantap. Tahu kupat yang terkenal di Solo adalah Tahu kupat Sholihin di Jalan Jl. Gajah Mada. Lokasinya disamping Masjid Sholihin. (dekat dengan Stasiun Solo balapan ke arah hotel Sahid) Serabi atau srabi Notosuman Serabi atau srabi sebenarnya adalah semacam pancake yang bahan adonannya terdiri dari tepung beras, santan, gula, garam, dan daun pandan sebagai pewangi, dan bahan lainnya yang kemudian dipanaskan dalam suatu cetakan berupa wajan kecil yang kemudian ditutup dengan penutup dari tanah liat supaya serabi mekar. Srabi memiliki tekstur kenyal namun tetap lembut dan rasanya sangat legit. Letaknya srabi ini di sepanjang Jalan Moh. Yamin Notosuman. Toko srabi notosuman yang terkenal adalah Srabi Notosuman Ny Lidia (kotak bungkusnya warna hijau) dan Srabi Notosuman Ny Handayani (kotak bungkusnya warna coklat/merah). Bebek Goreng Bebek goreng yang terkenal di Solo dan sekitarnya adalah bebek Goreng H Slamet di Kartosuro. Alamat lengkapnya untuk yang induk utama (bukan cabang) berada di Sedahromo Lor RT 01 RW 07 Kartosuro. Seperti bebek goreng diberbagai tempat, bebek goreng di sana disajikan bersama dengan lalapan dan sambel. Bedanya adalah sambel yang digunakan di bebek goreng H Slamet ini menggunakan sambel korek yang diletakkan pada cobek dari tanah liat. Galabo (Gladag Langen Bogan) Gladag Langen Bogan merupakan wisata kuliner malam di Kota Solo yang tempatnya di dekat Tugu Gladag ujung timur dari Jl. Slamet Riyadi, depan Pusat Grosir Solo (PGS). Setiap jam 5an sore, jalan di depan PGS tersebut ditutup dan ramai oleh warung-warung tenda yang menyajikan makanan-makanan khas solo. Hampir semua makanan dan minuman khas solo seperti tengkleng, sate kere, mie thoprak, wedang ronde, wedang dongo, nasi liwet, dll dapat dijumpai di sana. Warung Makan Sepanjang JL. Kota Barat Solo (dekat lapangan kota barat) Di sepanjang jalan Kota Barat kalau sore hingga malam hari menjadi ramai oleh warung-warung kuliner seperti halnya Galabo. Berbagai makanan juga ada di sana seperti nasi liwet, seafood, susu segar she jack, dll. Bedanya, kalau di Galabo, jalannya ditutup untuk tempat makan kalo di sini, jalannya tidak ditutup, hanya pinggir jalannya saja yang dipakai untuk tempat kuliner lesehan. Warung makan di sekitar Stadion Manahan kalau di Galabo dan Kota barat adanya pada malam hari, warung makan di sepanjang jalan sekitar Stadion Manahan merupakan pusat kuliner pagi hari hingga siang hari. Banyak warung-warung tempat makan murah meriah dan hampir semua makanan khas solo juga ada di sana. Kalau hari libur seperti sabtu atau minggu, tempat tersebut lebih ramai lagi oleh masyarakat yang berolahraga di sana ataupun yang hanya sekedar melihat-lihat suasana. Ayam tim Dewi Sri (Ayam tim Bu Better) Ayam tim Dewi Sri atau yang lebih terkenal dengan sebutan Ayam tim Bu Better merupakan ayam goreng asli ayam kampung yang di tim terlebih dahulu baru kemudian digoreng. Ayamnya disajikan dengan lalapan dan sambal. Ayam tim bu Better tempat utamanya adalah di Jl. Raya Solo-Tawangmangu, Palur, Karanganyar di dekat palang pintu kereta api Palur, namun ada juga cabangnya di dekat lapangan Kota Barat Jl. Yosodipuro Solo. Ayam Goreng Mbah Karto Ayam Goreng Mbah Karto terletak di dekat PLN dan Polres Sukoharjo, alamat tepatnya di Jl. Jaksa Agung R. Soeprapto 8, Depan PLN Sukoharjo (kira-kira 10 Km selatan pusat kota Solo). Ayam Goreng di sini menggunakan ayam kampung muda, istilahnya ayam kampung kemanggang, yang digoreng gurih dan disajikan bersama sambal khas yang berbahan dasar kemiri dengan sedikit cabai merah. Ayam Goreng Tulang Lunak Bengawan Letak warung makan ini di dekat Taman Satwataru Jurug dekat dengan sungai Bengawan Solo. Di sana ayam tulang lunaknya di goreng kress dan disajikan dengan lalap dan sambal. Tempat makannya lesehan dipinggir jalan yang teduh di dekat sungai bengawan solo. Rumah makan Adem Ayem Rumah makan ini menyediakan hampir segala jenis makanan khas Solo dari Gudeg, nasi liwet, timlo sampai makanan modern. Rumah makan ini buka dari pagi hingga malam. Lokasi rumah makan ini di Jl. Slamet Riyadi 342. Rumah Makan Kusuma Sari Rumah makan ini menyediakan berbagai macam makanan seperti selat segar dan gado-gado hingga menu masakan china, steak, serta bermacam-macam ice cream. Letak rumah makan kusuma sari ini di Jl. Slamet Riyadi (dekat dengan perempatan Nonongan). Rumah Makan Cs Resto Cs resto sebenarnya bukan tempat makanan khas solo, cuma karena tempatnya yang enak makanya saya masukkan di sini. Resto ini berlokasi di sekitar Manahan dekat dengan balekambang, tepatnya di Jl. MT. Haryono 20 Manahan. Tempatnya luas dengan model gubug/saung dan kolam ikan dibawahnya sehingga cukup nyaman untuk makan bersama keluarga. Kadang-kadang ada juga live musiknya. Omah Sinten (Update 20 Feb 2011) Kemarin pas ke Solo mencoba tempat tersebut yang terletak depan Mangkunegaran. Tempatnya nyaman dan dibuat seperti jaman dulu. Makanan dan minumannya pun juga ber-genre jaman dulu juga namun dengan harga sekarang.. Saat ke sana kami cuma minum dan makan makanan ringan saja sambil menikmati suasananya. Selat Solo (Update 22 Feb 2011) Selat Solo atau steak Jowo merupakan jenis makanan beefsteak (bistik) yang telah dimodifikasi sedemikian rupa sehingga cocok untuk lidah dan citarasa orang Jawa. Makanan ini adalah perpaduan antara budaya barat dengan budaya Jawa yang isinya antara lain daging iris dan beberapa sayuran segar seperti daun selada,rebusan buncis, kentang goreng, wortel iris rebus, telur rebus, tomat dan mustard yang kemudian disiram dengan kuah semur daging. Salah satu warung selat yang terkenal di Solo antara lain selat solo Mbak Lies yang lokasinya di Serengan. Yak untuk sementara ini dulu yang ditulis, nanti kalau ada yang recomended lain, halaman ini akan diupdate lagi. Oya, kalo Anda punya referensi lain, silakan dituliskan di kolom komentar, nanti saya tambahkan ke halaman ini juga. Posted at 30 Jun 2010 (975 days ago)

Original Source at: http://andhysukma.com/kuliner-makanan-khas-solo/

Masakan Italia

Masakan Italia

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Langsung ke: navigasi, cari

Memanggang pizza, Napoli
Masakan Italia (Cucina italiana) adalah jenis kuliner yang berkembang di Italia.[1] Variasi masakan Italia beragam berdasarkan daerahnya masing-masing, yang membentang mulai dari bagian Pegunungan Alpen sampai kawasan Mediterania yang beriklim subtropis.[1] Bagi banyak orang di seluruh dunia, masakan Italia yang umum dikenal adalah pizza, spaghetti, ravioli, lasagna, Parmigiano-Reggiano, dan minestrone.[1]

Daftar isi

  • 1 Sejarah dan kontribusi
  • 2 Aktivitas makan
  • 3 Masakan daerah
    • 3.1 Italia Utara
    • 3.2 Italia Tengah
    • 3.3 Italia Selatan
  • 4 Kepulauan
  • 5 Bahan-bahan
  • 6 Roti, pasta dan nasi
  • 7 Daging dan ikan
  • 8 Keju, sayuran dan buah-buahan
  • 9 Kue-kue dan es krim
  • 10 Bumbu
  • 11 Minuman
  • 12 Referensi
  • 13 Lihat pula
  • 14 Pranala luar

Sejarah dan kontribusi

Awal mula kuliner Italia berasal dari pengaruh kuliner Yunani Kuno, Timur Tengah dan Romawi. Bangsa Romawi yang selalu menikmati makanan lezat dan berkwalitas banyak mengadopsi masakan-masakan dari negara jajahannya, contohnya penggunaan rempah-rempah dan saus asam manis dalam masakan daging hewan buruan berasal dari Timur Tengah. Selama berabad-abad, kuliner Italia telah mencapai tahap penyempurnaan. Pada tahun 1533, ketika Catherine de Medicci menikahi bangsawan Perancis bakal Raja Henry II, ia mempekerjakan ahli masak Italia di istana Perancis dan memperkenalkan resep pembuatan kue-kue, bahan krim, cara-cara memasak daging, dan berbagai jenis sayuran seperti artichoke, brokoli, dan polong. Pengaruh Italia ini menandai dimulainya Haute cuisine ("masakan haute") di Perancis.

Aktivitas makan


Antipasto, makanan pembuka.
Sarapan pagi hari warga Italia disajikan dengan sederhana, yakni kopi susu panas dengan roti yang dioles selai atau cukup secangkir kopi saja.
Makan siang merupakan waktu makan yang utama biasanya dimulai dengan antipasto ("appetizer") atau makanan pembuka yang bisa berupa ikan tuna, jamur yang diasinkan, pimiento, zaitun hitam, prosciutto, lobak dan ikan teri. Makanan utamanya bisa berupa ikan atau daging seperti ikan kod, daging sapi muda panggang, daging babi asin, atau daging panggang yang disertai sayuran dan salad. Pada saat makan malam bisa disajikan kue-kue manis atau keju dengan buah-buahan dan minuman caffè espresso. Setelah makan malam orang Italia biasanya juga menikmati aktivitas makan larut malam, namun dengan menu yang ringan seperti sup, kombinasi nasi dan sayur-sayuran, omelet atau daging dingin. Sajian sampingan lain bisa berupa keju dan buah-buahan.

Masakan daerah

Masakan Italia sangat bervariasi berdasarkan daerahnya dimana setiap kota dan desa mempunyai teknik memasak serta resep yang berbeda-beda.[2]
Negara Italia selama beratus-ratus tahun terdiri dari negeri-negeri kecil yang berdiri sendiri sehingga mereka hanya menikmati masakan khas daerah mereka masing-masing.[3] Pada tahun 1861, saat Italia disatukan, setiap daerah mulai mengenal masakan khas dari daerah lain, namun ciri khasnya masih tetap dipertahankan.[4] Sampai sekarang pun, orang Italia mengikuti prinsip sederhana dalam memasak, yakni hanya menggunakan bahan segar dan tersedia pada musimnya.[3] Mereka juga tidak mengimpor banyak produk namun hanya mempergunakan bahan lokal.[3]

Italia Utara

Ciri khas masakan dari Italia Utara dari daerah lainnya adalah banyaknya penggunaan mentega dibanding minyak zaitun.[5] Di sini pun pasta lebih jarang dimakan karena warga kawasan ini lebih banyak mengonsumsi polenta. risotto, dan berbagai sup hangat yang biasa dimasak pada musim dingin.[5]
Dari daerah peternakan terutama di Emilia Romagna dan Liguria dihasilkan berbagai produk daging seperti daging sapi, sapi muda, babi dan domba.[5] Sementara ikan, belut, itik dan burung-burung liar banyak didapat dari Sungai Po.[5] Pesisir Veneto menghasilkan banyak kerang dan kepa.[5]
Masakan yang populer di kawasan Italia utara, antara lain:

Italia Tengah

Di Italia bagian tengah, cuaca lebih hangat dibanding di utara.[6] Kawasan ini kaya akan hasil peternakan dan pertanian seperti daging unggas, sapi, babi, domba, tomat, kale daun hitam, kastanye, saffron dan farro.[6] Farro adalah jenis serealia yang telah dibudidayakan sejak zaman Romawi.[6]
Masakan yang populer di kawasan Italia tengah antara lain:

Italia Selatan

Sejarah masakan Italia Selatan pada masa lalu dikategorikan menjadi masakan khas bangsawan yang mewah dan rakyat jelata yang dibuat dari bahan sayur-mayur, roti dan pasta.[7] Jenis-jenis bahan makanan utama yang digunakan oleh warga Italia Selatan antara lain pasta kering, sup sayuran, ikan dan daging domba.[7] Sayur-sayuran yang disukai antara lain tomat dan terong pada musim panas, rappini atau brokoli raab (sejenis brokoli) dan kubis bunga di musim dingin.[7] Keju-keju yang diproduksi di sini kebanyakan bertekstur keras seperti caciocavallo dan provolone, kecuali mozzarella.[7]
Masakan yang populer di Italia selatan antara lain:

Kepulauan

Dua pulau besar Italia, Sardinia dan Sicily, memiliki sejarah yang berbeda dengan daratan utama sehingga tradisi kulinernya sangat bervariasi.[8] Hal itu disebabkan kedua pulau tersebut mendapat pengaruh dari bangsa-bangsa yang pernah mendudukinya sebelum bersatu dengan Italia.[8] Masakan Sicily dipengaruhi oleh bangsa Yunani, Kartaginia, Romawi, Bizanine, Arab, Norman, dan Spanyol.[8] Sementara kuliner Sardinia mendapat pengaruh Bangsa Phoenicia, Karthaginia, Romawi, Bizantine, Spanyol dan Austria.[8]

Bahan-bahan


Minyak zaitun Italia
Umumnya rasa utama masakan Italia ditentukan oleh jenis lemak yang digunakan untuk memasaknya, seperti mentega dan minyak zaitun.[2] Di wilayah Italia utara yang beriklim sedang, bahan-bahan masakan berasal dari lahan-lahan pertanian subur dan peternakan contohnya adalah mentega karena di sana pohon zaitun tidak bisa tumbuh.[2] Di Italia selatan, iklim lebih hangat dan pohon zaitun tumbuh subur yang menjadikan minyak zaitun lebih banyak digunakan di kawasan ini. Di Roma dan lebih jauh ke selatan, seperti di regione Campania, Basilicata, Abruzzo, dan Calabria. minyak babi juga digunakan.[2]
Ciri khas masakan Italia adalah sederhana dan hemat. Sedikit bahan sudah bisa membuat masakan yang bervariasi. Makanan pokok adalah nasi, roti dan pasta yang biasa dihidangkan dengan lauk pauk sederhana. Daging jarang dipanggang dengan porsi besar malahan dimasak dalam potongan kecil dan tipis yang dinamakan scallopine, khususnya daging sapi muda. Masakan rumahan yang umum dijumpai antara lain fritata (omelet telur isi sayur-sayuran), pizza (adonan yang dipanggang bersama daging, sayuran, keju dan herba), dan pasta. Di Italia selatan makaroni atau spaghetti umumnya disajikan dengan minyak zaitun, bawang putih dan ikan sementara di utara keju lebih banyak digunakan.
Kuliner Italia dikenal menghargai citarasa yang alami dan harmoni masakan sehingga hanya menggunakan bahan yang paling segar yang bebas dari bahan pengawet dan tanpa pembekuan di lemari es. Hasilnya, bahan-bahan makanan di pasar umumnya dijual satu kali bahkan dua kali sehari terutama untuk produk roti, sayur-sayuran, dan buah-buahan.
Dalam penyajian suatu masakan, bahan-bahan ditimbang dengan cermat untuk menghindari pemborosan. Tahap awal persiapan contohnya dalam membuat saus atau lauk memang membutuhkan waktu cukup lama, namun setelah itu mereka mulai memasak dengan lebih cepat. Keuntungan memasak orang Italia yang cepat, walaupun dengan teknik merebus, mendidihkan, menggoreng, atau memanggang, dapat mempertahankan rasa, tekstur dan warna bahan makanan. Walau begitu, ada juga sedikit jenis masakan yang harus dimasak dengan perlahan seperti minestrone, sup rebusan dengan isi sayur-sayuran, kacang putih, dan daging babi asap.
Orang Italia sangat memperhatikan kualitas tekstur dan warna bahan makanan. Sebisa mungkin bahan-bahan sayuran, daging dan pasta yang dimasak seperti artichoke, brokoli, zukini, tomat, prosciutto (ham yang diiris tipis) tetap memiliki tekstur dan warna aslinya setelah dimasak.

Roti, pasta dan nasi


Fusilli, salah satu jenis pasta.
Orang Italia menggemari roti sebagai makanan pokok sehari-hari. Roti Italia dibuat oleh tukang roti profesional karena warga pada umumnya tidak bisa menggunakan kayu bakar atau batubara jika membuat roti di rumah. Pasta juga merupakan salah satu makanan pokok lainnya. Jenis dan bentuknya ada bermacam-macam di tiap-tiap daerah, misalnya spaghetti yang merupakan jenis pasta yang paling umum.
Pasta di Italia utara umumnya dibuat dengan tangan, jenisnya antara lain fettucini, tagliatelle (mie telur tipis), dan ravioli, adonan yang dipotong kecil-kecil yang mengandung sayur bayam, keju dan daging cincang. Di wilayah selatan, pasta dibuat dari pabrik tanpa menggunakan telur, sehingga dapat disimpan dalam waktu lama dalam iklim yang panas. Bentuknya lebih tebal dan teksturnya keras dibanding pasta dari utara. Jenis-jenisnya antara lain lasagna (mie lebar dan tipis), rigatoni (mie berbentuk pipa dengan macam-macam ukuran), fusili (mie keriting), dan canelloni (mie berbentuk pipa besar untuk isian). Pasta disajikan terpisah dan tidak dianggap sebagai lauk pauk. Hidangan pasta dari selatan disajikan dengan saus tomat sementara di utara pasta seringkali hanya diberi mentega dan keju parmesan (Parmigiano-Reggiano). Orang Italia tidak memasak pasta terlalu matang dengan prinsip "al dente", "lembut dalam gigitan". Prinsip al dente juga digunakan dalam memasak nasi, terutama di utara dimana lebih banyak dikonsumsi warganya. Nasi disantap bersama bermacam-macam makanan laut, daging, saus sayuran, bersama mentega dan keju.

Daging dan ikan


Prosciutto
Orang Italia paling menyukai daging sapi muda. Daging tersebut biasanya dipotong menjadi sayatan kecil dan tipis yang dinamakan scallopine, yang kemudian digongseng dengan mentega dan disantap dengan saus anggur, tomat atau lemon. Daging sapi kurang umum dikonsumsi dikarenakan di Italia makanan ternak untuk menggemukan hewan ternak sampai dewasa terbatas. Ini berpengaruh pada pilihan konsumsi daging orang Italia. Daging sapi lebih dimakan dalam bentuk potongan kecil daripada dipanggang dalam porsi besar atau dalam bentuk steak. Daging babi tidak hanya disajikan dengan dipanggang atau dicincang namun juga diproses menjadi ham dan berbagai jenis salami. Daging domba, ayam, bebek, angsa, dan kalkun lebih jarang dimakan dan harganya lebih mahal.
Makanan dan produk laut berlimpah di sepanjang pesisir Italia antara lain berbagai jenis ikan, belut, gurita, cumi-cumi, kerang, dan kepa. Variasi masakan dari produk laut antara lain zuppa pescare (sup ikan), pesce fritto (ikan kering), dan baccalá in umido (ikan kod kering dengan tomat).

Keju, sayuran dan buah-buahan


Keju Italia
Orang Italia gemar mengonsumsi keju sebagai ganti daging. Variasi keju Italia sangat beragam, mulai dari keju krim ricotta, bel paese yang setengah lembut dan berasa tawar, gorgonzola yang bercorak hijau, sampai Parmigiano-Reggiano yang teksturnya keras.
Sayuran juga merupakan bahan makanan penting dan sering dijadikan sebagai lauk utama. Sementara, buah-buahan dijadikan sebagai makanan penutup. Daerah selatan yang beriklim hangat memungkinkan sayur-mayur tumbuh lebih lama dibanding di utara. Jenis yang banyak diproduksi terutama adalah tomat, yang memberi warna bagi sebagian besar saus masakan mereka. Jenis sayur lain yang banyak ditanam antara lain terong dan brokoli. Di daerah utara sayur-mayur yang banyak ditanam antara lain artichoke, zukini, kembang kol, kale daun hitam, cardoon, dan radicchio.[2]

Kue-kue dan es krim

Kue-kue Italia banyak yang dijadikan sebagai pencuci mulut, contohnya zuppa inglese, kue rum yang dilapisi custard dan crostata, kue buah. Jenis-jenis kue ini dibuat di rumah untuk perayaan-perayaan tertentu. Namun sebagian besar kue Italia jarang dibuat di rumah. Jenis-jenis yang dijual di toko-toko kue bisa sangat beragam. Es krim dan es buah khas Italia dinamakan gelati. Jenis-jenis dessert lain:
  • Zabaglione
  • Spumoni
  • Tortoni

Bumbu

Masakan Italia sarat akan bumbu rempah-rempah dan herba. Herba penting antara lain peterseli italia berdaun tipis, basil, rosemary, thyme, sage, dan marjoram. Rempah penting antara lain cengkih, kayu manis, pala dan saffron. Penggunaan bawang putih membuat sebagian besar masakan Italia berbau tajam. Perasan lemon dan kulit buah digunakan untuk menambah rasa pada masakan daging dan sayuran.

Minuman


Anggur Chianti dari Tuscany.
Minuman adalah pelengkap penting dalam kegiatan makan orang Italia.[3] Mereka paling gemar dengan minuman anggur dan kopi.[3] Kegiatan minum setelah makan dinamakan digestivi, dengan minuman beralkohol seperti grappa (yang terbuat dari kulit anggur), amaretto, sambuca dan limoncello.[3]
Di seluruh negeri, sajian masakan Italia selalu dilengkapi dengan minuman anggur. Anggur Italia yang paling terkenal adalah Chianti, jenis anggur merah vintage asal Tuscany, serta yang lainnya berasal dari berbagai daerah antara lain anggur putih sparkling Asti Spumanti dari Piedmont, Soave dari Verona, Lacrima Christi dari Napoli, serta berbagai vermouth. Minuman khas lainnya adalah Strega dan kopi Italia. Kopi Italia merupakan favorit warga dengan ciri khas aroma yang tajam dan disangrai hitam. Kopi dematasse atau kopi espresso) biasa dinikmati dengan gula. Kopi dan teh selalu diminum terakhir, tidak bersama hidangan makanan. Minuman ringan lainnya adalah sirup buah, soda, dan kola.

sumber: http://id.wikipedia.org/wiki/Masakan_Italia